K. Rozin Mz, Isi Motivasi Kebahasaan di BPBA Bahasa Arab
8919 View

Lubangsa_Biro Pengembangan Bahasa Asing Bidang Bahasa Arab (BPBA-Bahasa Arab) melaksanakan acara motivasi bahasa (Tasji’ul Lughah, red) pada selasa malam (10/09) yang bertempat di Aula Lubangsa. Format acara pada kegiatan tersebut dibentuk seremonial dimulai dengan pembacaan al fatihah yang dipimpin langsung oleh MC An-Naufil.
Syarif Hidayatullah sebagai ketua umum BPBA Bidang Bahasa Arab menyampaikan beberapa hal dalam sambutannya. “simaklah, dengarkanlah, serta tulislah hal pokok yang dikatakan sang motivator,” ungkap, santri asal Raas tersebut. Acara pada malam itu memang sengaja mendatangkan K. Rozin Mz sebagai salah satu motivator kepada seluruh anggota BPBA Bidang Bahasa Arab.
Acara pada malam itu berlangsung seru ketika K. Rozin Mz mengutip beberapa hadits nabi yang memotivasi santri dalam belajar bahasa Arab dan beberapa alasan seseorang harus belajar Bahasa Arab. “cintailah bahasa Arab karena Al-Quran juga menggunakan bahasa Arab,”ungkapnya. Selain itu, bahasa Arab juga mempunyai beberapa keutamaan dari bahasa yang lain. “bahasa Arab adalah bahasa surga,”lanjut kiai yang mengajar di Madrasah Diniyah di Lubangsa itu.
Selain mengutip beberapa kata-kata tentang keutamaan para ulama dari berbagai kitab, beliau juga memotivasi teman-teman BPBA Bahasa Arab dengan mengutip perkataan K. Zainuddin Mz, seorang dai yang sangat terkenal di Indonesia,“lebih baik salah karena mencoba ketimbang tidak pernah salah karena tidak pernah mencoba,” tambahnya.
Acara yang berlangsung selama dua jam tersebut memberikan kesan mendalam kepada seluruh anggota Bahasa Arab karena disampaikan dengan penuh khidmat. Acara ditutup pada jam 21.30 WIB.
Penulis : Muhammad Izzul Ilmi
Editor : Abd. Warits