Komunitas Darling MTS 01 Annuqayah Belajar Pengelolahan Sampah
4365 View
Lubangsa_Tiga belas siswi yang tergabung dalam Komunitas Gerakan Siswi Sadar Lingkungan (Darling) Madrasah Tsanawiyah 1 Annuqayah Putri kunjungi Laboratorium Sampah Unit Pelaksana Teknis (UPT) Jatian (12/12). Kunjungan tersebut dalam rangka belajar tata cara pengelolaan dan produksi sampah yang mandiri, bertanggungjawab dan berkelanjutan.
Siti Aisyatul Nabila, Pembina Komunitas Darling menyatakan bahwa mereka ingin mengetahui cara kerja pengelolaan sampah di UPT Jatian.
Mulanya, mereka tertarik sejak UPT Jatian viral di media sosial mengenai isu lingkungan dan pengelolahan sampah mandiri.
“Sampah yang dihasilkan di pesantren tentu tidak sedikit. Ada banyak santri yang terus menghasilkan sampah setiap hari dan UPT Jatian ambil langkah solutif atasi sampah tersebut.” ujarnya.
Menurut Nabila, pengelolaan sampah terutama menyulapnya menjadi poduk bernilai jual seperti paving, ecobreak dan pupuk kompos adalah hal menarik.
Langkah tersebut sudah sepatutnya diapresiasi mengingat sampah bukan sekadar isu di pesantren melainkan mengglobal.
Dia juga menambahkan bahwa pesantren yang bisa mengelola sampah secara mandiri bisa juga dijadikan contoh oleh semua kalangan.
“Ya, pengelolaan sampah di sini sangat bagus, dan patut untuk dicontoh oleh pesantren-pesantren yang lain.” pungkasnya.
Penulis | : Moh. Aqil |
Editor | : Moh. Tsabit Husain |