Wujudkan Semangat Hari Pahlawan
4086 View
Lubangsa_Pengurus Angkatan Lebut Noles (Kaleles) merencanakan kegiatan diskusi umum yang akan ditempatkan di depan masjid Jamik Annuqayah. Kemarin (04/11) pengurus Harian Kaleles memebentuk kepanitian dan mengadakan rapat terkait dengan format kegiatan penyambutan Hari Pahlawan Nasional, pada tanggal 10 November 2017.
“Kami ingin santri bisa mengetahui sejarah Hari Pahlawan Nasional, kan yang jihad dulu para kiai dan santri,” kata Fahrus Rozi, selaku ketua SC dalam kegiatan Peringaan Hari Pahlawan nanti. Lebih lanjut Rozi berkeinginan bisa menularkan semangat juang bagi santri demi menegakkan NKRI.
Selaku ketua Panitia, Farisi juga menyampaikan beberapa hal yang perlu dipersiapkan dalam menyambut kegiatan Hari Pahlawan Nasional, terutama dalam menjalin kerja sama dan berbagai administrasi yang perlu dipersiapkan saat kegiatan berlangsung. “InsyaAllah kegiatan ini akan dimeriahkan dengan kegiatan Andalas. Kami menginginkan ada penampilan berupa teater yang dapat menggambarkan akan peristiwa heroik 10 November dulu,” katanya kepada Koran Lubangsa.
Begitu pula dengan Malik, selaku ketua angkatan Kaleles. Dirinya sangat antusias menyukseskan kegiatan Diskusi Umum antar santri Lubangsa pada moment Hari Pahlawan nanti. “Mumpung yang lain tak pernah mengadakan refleksi semacam ini,” katanya saat ditemui di kantor Muara.
Penulis: Fathur Rozi
Editor: Jamalul Muttaqin