IKSAPANSA Laksanakan Orientasi, Anggota Semakin Bertambah
3699 View
Lubangsa_Orientasi merupakan hal yang biasa dilaksanakan di setiap awal periode bagi suatu organisasi atau lembaga tertentu. Orientasi merupakan suatu bentuk pengenalan terhadap hal-hal yang berkaitan dengan organisasi atau lembaga tersebut. Kegiatan tersebut biasa dilaksanakan di pelbagai organisasi yang berada di bawah naungan pengurus PP. Annuqayah daerah Lubangsa Seksi Pembinaan dan pengembangan organisasi (P2O) termasuk juga di organisasi daerah Ikatan Keluarga Santri Pamekasan-Sampang (Iksapansa). Di ranah organisasi Iksapansa, orientasi khusus kepada anggota baru tidak berlangsung setiap tahun, melainkan setiap dua tahun sekali.
“Di Iksapansa ini, Orientasi Pemuda Tauladan Iksapansa (OPTIK, singkatan dari Orientasi Pemuda Tauladan Iksapansa) memang sejak dulu dijadwalkan setiap dua tahun sekali. Karena melihat dari kuantitas santri baru di PP.Annuqayah daerah Lubangsa yang berasal dari daerah Pamekasan dan Sampang itu sangat sedikit. Berbeda dengan orda yang lain. Namun, Alhamdulillah, untuk tahun sekarang santri baru yang berasal dari Pamekasan Sampang berjumlah 19 orang, lebih banyak dari yang tahun sebelumnya. Jadi, kepesertaan OPTIK sekarang ini berjumlah 27 orang yang terdiri dari anggota baru tahun sekarang dan anggota serta pengurus yang tidak ikut OPTIK pada tahun 2017 kemarin,” ucap Ketua Umum Iksapansa di saat memberikan sambutan di acara pembukaan OPTIK pada Selasa Siang (3/9) kemarin.
Kegiatan Orientasi Pemuda Tauladan Iksapansa (OPTIK) ini dilaksanakan selama tiga hari tiga malam yang dimulai dari hari selasa siang (3/9) hingga Kamis malam (5/9) kemarin. Dalam kegiatan tersebut, para peserta sangat antusias mengikuti setiap penyajian sesuai dengan jadwal. Beberapa penyaji yang sudah direncanakan, sebagian berhalangan untuk hadir di antaranya Bapak Yusri, S. Ag pada materi Selayang Pandang Iksapansa, digantikan dengan Bapak Masduki, S. Pd. dan Bapak Maswari, S.Pd.I pada materi Kepemimpinan digantikan dengan Bapak Jam’an, M. Pd.I.
Malam puncak kegiatan ini diformat dengan perenungan yang diletakkan di sebelah timur Maqbaroh KH. Amir Ilyas pada Jum’at dini hari (6/9) kemarin. Para peserta diberangkatkan dari ruang kelas MA 1 A. pada jam 00.30 WIB dini hari menuju ke utara dan harus melewati lima pos sesuai dengan rute yang telah ditentukan. Perenungan ini berlangsung dengan tegang, khidmat, dan sakral. Setelah perenungan ini selesai para peserta dan panitia kembali ke MA 1 A. untuk melaksanakan Makan Panjang (majang) sebagai bentuk rasa syukur atas terlaksananya kegiata OPTIK ini.
Penulis : Hermanto
Editor : Abd. Warits