Koordator Umum Rampungkan Struktur Simpul Alumni
4410 View
Lubangsa_Terpilihanya Koordinator Umum Simpul Alumni Pondok Pesantren Annuqayah daerah Lubangsa, Ali Mufti pada Kamis (7/9) langsung didesak oleh pengurus Seksi Humas untuk segera merapungkan struktur organisasi Simpul Alumni.
Tanpa banyak basa-basi, Ali Mufti langsung menunjuk Khalili KN menjadi Wakilnya. Selain itu, untuk melengkapi semua pengurus Harian, dirinya akan melakukan pemilihan selama lima kurang lebih lima menit bersama wakilnya.
Tidak sampai lima menit berembuk dengan wakilnya, Ali Mufti langsung mensosialisasikan pengurus harian yang meliputi; Koordinator Umum: Ali Mufti, Wakil Kordinator: Khalili KN, Sekretaris: M. Muhri Zain, dan Bendahara: Roziqi.
Setelah perampungan pengurus Harian, Ali Mufti meminta kepada semua alumni yang hadir dalam kesempatan tersebut untuk berkumpul sesuai dengan Organisasi Daerah (Orda) masing-masing untuk membentuk Koordinator Daerah-nya.
“Kenapa harus selesai hari ini, kita sudah tidak punya waktu lagi untuk merampungkan struktur ini dan struktur ini akan disosialisasikan pada Temu Wali, Ahad (10/9), kalau tidak datanya tentu nanti tidak akan disosialisasikan di kegiatan tersebut (Temu Wali, red),”ungkap Ali Mufti.
Khalili KN, Wakil Koord. Umum Simpul Alumni juga meberikan penjelasan bahwa banyak hal yang perlu dipersiapkan terkait Simpul Alumni. Dengan demikian, ia meminta kepada seluruh Simpul Alumni setelah kegiatan Temu Wali akan diakan rapat kembali seputar agenda-agenda alumni ke depan.
Mufti sapaan dari Ali Mufti, berharap kepada alumni agar data yang telah disusun dalam kesempatan tersebut baik Koord. Daerah dan Koord. Desa untuk dikonfirmasi. “Yang mengusulkan data pengurus Simpul Alumni ini punya kewajiban menghubungi dan menkonfirmasi kepada orangnya untuk mengahadiri kegiatan Temu Wali nanti,”pungaksanya.
Penulis : Misbahul Munir
Editor : Jamalul Muttaqien