2 Bulan diaktifkan, Mading Lubangsa Berjalan Optimal
3150 View
Upaya yang dilakukan oleh pengurus Pondok Pesantren Annuqayah daerah Lubangsa Putri untuk menertibkan pemasangan pamflet informasi melalui media mading, kini menuai hasil yang cukup memuaskan.
2 bulan setelah mading Lubangsa diaktifkan, media ini benar-benar dimanfaatlkan dengan baik oleh santri Lubangsa Putri. Terbukti setiap hari tidak pernah sepi dari beragam informasi menarik oleh beberapa lembaga dan organisasi Lubangsa. Bahkan di moment-moment tertentu, masing-masing organisasi berlomba-lomba untuk memublikasikan karya terbaiknya, baik sekedar dalam bentuk ucapan ataupun kreasi tulisan. Pengurus Pers Lubangsa sebagai penanggungjawab mading mengharapkan agar kreatifitas santri semakin terasah melalui mading tersebut.
“Sangat berharap santri semakin tertarik dan semangat untuk berkarya, seluruh informasi kepesantrenan juga bisa di up date disini, karena tujuan awalnya selain memang untuk menertibkan pemasangan pamflet juga sebagai media informasi dan publikasi karya santri ”, ungkap Imroatul Hasanah, salah satu pengurus pengembangan pers ketika dimanta komentarnya tentang mading Lubangsa.
Keberadaan mading Lubangsa pun tampak mendapatkan respon positif dari berbagai pihak, bahkan oleh alumni pesantren yang mengetahui akan adanya media ini, sebagai bentuk apresiasi pesantren terhadap karya kreartifitas santri.
Penulis: Fadhilatul Aini
Editor: Siti Jamilatul Fitriyah